Perum Jasa Tirta II adalah sebuah Badan Usaha Milik Negara Indonesia yang ditugasi untuk menyelenggarakan pemanfaatan umum atas air dan sumber-sumber air yang bermutu dan memadai bagi pemenuhan hajat hidup orang banyak, serta melaksanakan tugas-tugas tertentu yang diberikan Pemerintah dalam pengelolaan daerah aliran sungai (DAS). Jasa Tirta II merupakan BUMN Pengelolaan Sumber Daya Air yang berkomitmen menyediakan kebutuhan air bagi masyarakat & industri di wilayah Jawa Barat & DKI Jakarta. Berdiri sejak 1967, Jasa Tirta II memiliki visi untuk menjadi Perusahaan Pengelolaan dan Pengusahaan Sumber Daya Air Terkemuka di Asia Tenggara Tahun 2030.
Lowongan Kerja Perum Jasa Tirta II
Lowongan Kerja PT. Garuda Daya Pratama Sejahtera (GDPS)
PT. Garuda Daya Pratama Sejahtera (GDPS) berdiri sebagai perusahaan jasa penyedia dan pengelola tenaga kerja untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja dengan spesialisasi di bidang Aviasi. Saat ini GDPS bertansformasi menjadi perusahaan Business Processing Outsourcing berbasis teknologi 4.0 yang tidak hanya melayani kebutuhan aviasi namun juga merambah ke bisnis lain. Karena GDPS lahir dan merupakan bagian dari Industri Aviasi, sehingga produk dan jasa inovatif yang kami tawarkan berbasis 3 aspek utama yaitu Kompetensi dan Teknologi serta memperhatikan aspek HSSE. PT. GDPS berdiri dengan kepemilikan saham mayoritas dari PT. Garuda Maintenance Facility Aero Asia Tbk (Anak Perusahaan PT. Garuda Indonesia Tbk) dan kepemilikan saham minoritas dari koperasi Karyawan GMF.
Lowongan Kerja PT Putra Wijayakusuma Sakti (PWS)
PT Putra Wijayakusuma Sakti (PWS) merupakan Anak Perusahaan Badan Usaha Milik Negara PT Kawasan Industri Wijayakusuma (Persero) dengan Maksud dan Tujuan Perusahaan adalah menjalankan usaha di bidang pembangunan dan investasi baik secara langsung maupun tidak langsung dalam perusahaan Kawasan Industri, Properti, Perdagangan, Agrobisnis dan Jasa. Pada tahun 2018 PT Putra Wijayakusuma Sakti (PWS) telah berdiri dan berkembang pesat dengan modal Perusahaan Induk yang merupakan perusahaan BUMN. Didukung juga dengan SDM yang handal dan berintegritas, sehingga telah banyak Investor yang mempercayakan kebutuhan perusahaan kepada PT Putra Wijayakusuma Sakti (PWS).
Lowongan Kerja PT Reska Multi Usaha (KAI Service)
PT Reska Multi Usaha merupakan salah satu anak perusahaan PT. Kereta Api Indonesia (persero) yang berdiri pada 2003, fokus bisnis perusahaan ini adalah melaksanakan dan menunjang kebijakan dan program PT Kereta Api Indonesia (persero) selaku perusahaan induk khususnya usaha restoran kereta api serta usaha lainnya. Bidang usaha pelayanan diatas kereta api meliputi, service on train (SOT), perparkiran, restorasi, Loko Cafe, Loko Kiosk, dan Cathering. Awal mula hadirnya PT Reska Multi Usaha, dimulai dari perjalanan sang induk PT Kereta Api Indonesia (persero) mengalami berbagai perubahan dan perbaikan baik dalam status perusahaan maupun kegiatan operasional selama 67 tahun keberadaannya di Indonesia.
Lowongan Kerja PT PAMA
PT Pamapersada Nusantara sebuah perseroan, yang lebih dikenal dengan sebutan PAMA, merupakan anak perusahaan dari PT United Tractors Tbk. Pamapersada Nusantara merupakan distributor kendaraan kontruksi berat Komatsu di Indonesia. Sementara itu induk perusahaan dari Pamapersada Nusantara yaitu PT United Tractors ialah anak perusahaan dari PT Astra Internasional Tbk, dan PT Astra Internasional Tbk adalah salah satu perusahaan yang ternama dan mempunyai reputasi yang tinggi di Indonesia. Pamapersada Nusantara berdiri tidak terlepas dari divisi rental PT United Tractors Tbk, di mana ketika itu diawali pada tahun 1974, PT United Tractors Tbk mengerjakan proyek-proyek pertambangan dan minyak, proyek-proyek konstruksi.
Lowongan Kerja PT Pertamina Training dan Consulting (PTC)
PT Pertamina Training dan Consulting atau PTC merupakan salah satu anak perusahaan dari PT Pertamina ( Persero ), yang memfokuskan diri pada pengembangan sumber daya manusia melalui jasa pelatihan, konsultasi, dan manajemen human capital sebagai solusi. Didukung tenaga profesional yang kompeten dan dengan jaringan kemitraan domestik dan internasional, PTC siap memberikan SMART Solution dalam mengembangkan potensi Human Capital, dan memberikan solusi bisnis untuk kinerja dan hasil yang lebih optimal. Disamping itu sasaran dari PT Pertamina Training dan Consulting adalah Memfasilitasi Pengembangan Kemampuan SDM dengan mengimplementasikan inovasi teknologi berfokus pada orientasi bisnis melalui kegiatan Pendidikan dan Pelatihan, Konsultasi dan Perekrutan SDM.
Lowongan Kerja Universitas Negeri Padang (UNP)
Universitas Negeri Padang (UNP) adalah Perguruan Tinggi Negeri di Padang, Sumatera Barat, Indonesia, yang berdiri pada 23 Oktober 1954. Kampus utamanya terletak di Jalan Prof. Dr. Hamka, Air Tawar, Kota Padang. Sedangkan lokasi kampus lainnya terletak di Lubuk Buaya, Ulu Gadut, Limau Manis, sijunjung,Kota Bukittinggi, dan Kota Pariaman. Pada 2011, UNP menjadi salah satu dari 28 Perguruan Tinggi Negeri lainnya yang dinobatkan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) sebagai 50 perguruan tinggi yang paling menjanjikan di Indonesia, atau 50 Promising Indonesian Universities. Pada 29 Desember 2016, UNP memperoleh akreditasi dengan predikat A dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT). Dan pada 20 April 2022, akreditasi UNP naik jadi predikat Unggul. Pada 17 Agustus 2018, Kemenristekdikti mengumumkan peringkat 100 besar perguruan tinggi Indonesia nonvokasi tahun 2018. UNP berada pada peringkat 26 dan termasuk dalam kluster kedua. Pada April 2022, Universitas Negeri Padang (UNP) menerima Akreditasi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).
Lowongan Kerja Rumah Sakit Universitas Indonesia
Rumah Sakit Universitas Indonesia atau disingkat RS UI adalah rumah sakit umum pendidikan kelas B yang terletak area kampus Universitas Indonesia. RS UI yang dibangun sejak tahun 2009 dan direncanakan beroperasi pada Oktober 2016. Memiliki pelayanan unggulan dibidang neurokardiovaskular, geriatri, dan pelayanan ibu dan anak. Rumah sakit ini memiliki desain bangunan tahan gempa hingga 9.0 skala richter. Selain itu, RS UI menjadi penyelenggara BPJS dan menerapkan pola rujukan dan rujuk balik.
Lowongan Kerja BUMN PT Virama Karya
PT Virama Karya (Persero) merupakan sebuah perusahaan konsultan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dengan spesialisasi pada bidang pelayanan jasa teknik dan manajemen bidang transportasi jalan dan jembatan serta bidang teknik sipil lainnya. Awal mula perusahaan ini adalah sebuah perusahaan Swasta Belanda yang bernama NV. Architecten Ingenieurs Bureau Fermon Cuypers yang didirikan pada tahun 1961. Perusahaan ini dinasionalisasi melalui peraturan pemerintah, dan beroperasi di bawah Binaan Kementerian Tenaga Listrik dan Pekerjaan Umum.
Lowongan Kerja Wilmar International Ltd
Wilmar International Ltd (limited) atau Wilmar Group merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang meliputi budidaya kelapa sawit, oilseed crushing, pemurnian minyak yang dapat dimakan, penggilingan gula dan pemurnian, pembuatan produk konsumen, lemak khusus, oleokimia, biodiesel dan pupuk serta tepung dan penggilingan padi. Inti dari strategi Wilmar adalah model agribisnis terintegrasi yang mencakup seluruh rantai nilai bisnis komoditas pertanian, dari budidaya, pengolahan, merchandising hingga manufaktur berbagai produk pertanian.
Lowongan Kerja Bank BNI 46
Bank BNI 46 sejak awal didirikan pada tanggal 5 Juli 1946, sebagai Bank Pertama yang secara resmi dimiliki Negara RI, BNI merupakan pelopor terciptanya berbagai produk & layanan jasa perbankan. BNI terus memperluas perannya, tidak hanya terbatas sebagai bank pembangunan, tetapi juga ikut melayani kebutuhan transaksi perbankan masyarakat umum dengan berbagi segmentasinya, mulai dari Bank Terapung, Bank Sarinah (bank khusus perempuan) sampai dengan Bank Bocah khusus untuk anak-anak. Seiring dengan pertambahan usianya yang memasuki 67 tahun, BNI tetap kokoh berdiri dan siap bersaing di industri perbankan yang semakin kompetitif.
Lowongan Kerja BUMN PT Sucofindo
PT Sucofindo (Persero) adalah perusahaan inspeksi pertama di Indonesia. Sebagian besar sahamnya, yaitu 95 persen, dikuasai negara dan lima persen milik Societe Generale de Surveillance Holding SA (“SGS”). Perusahaan ini berdiri pada 22 Oktober 1956. Bisnis utama PT Sucofindo bermula dari kegiatan perdagangan terutama komoditas pertanian, dan kelancaran arus barang dan pengamanan devisa negara dalam perdagangan ekspor-impor. PT Sucofindo juga mengembangkan jasanya di bidang usaha sertifikasi, audit, assessment, konsultansi, pelatihan dan berbagai kegiatan penunjang terkait, diantaranya pada sektor Pertanian, Kehutanan, Pertambangan (Migas dan Non Migas), Konstruksi, Industri Pengolahan, Kelautan, perikanan, pemerintahan, Transportasi, Sistem Informatikan dan energi terbarukan.
Title :
Bursa Lowongan Kerja Terbaru Agustus DEPNAKER Tahun 2024
Updated : Jumat, November 1, 2024
Posted by :
Bursakerja Depnaker
Summary :
Bursa Informasi Lowongan Kerja BANK BUMN CPNS Terbaru November DEPNAKER Lulusan SMA SMK D3 S1 Semua Jurusan Tahun 2024